Berita

Selamatkan Generasi Muda, PERANK Siap Jihad Berantas Peredaran Obat Terlarang Di Lebak

69
×

Selamatkan Generasi Muda, PERANK Siap Jihad Berantas Peredaran Obat Terlarang Di Lebak

Sebarkan artikel ini

SWARA45.COM-Dewan Pimpinan Daerah Perkumpulan Anti Narkotika (DPD PERANK) Indonesia Kabupaten Lebak kembali menyoroti dugaan maraknya peredaran obat terlarang golongan jenis G yang beredar di wilayah Kabupaten Lebak.

Baca Juga : Ketua DPD PERANK Minta Polisi Usut Tuntas Penyalah Gunaan Narkoba Dilebak

Menurut Ketua PERANK Kabupaten Lebak Didi Suharyadi bahwa obat terlarang jenis golongan G itu masih banyak di jual di toko- toko yang bekedok toko kosmetik.

“Berdasarkan informasi di wilayah lebak ini masih marak penjualan obat terlarang yang dijual di toko-toko berkedok toko kosmetik”kata Didi.

Baca Juga : PERANK Dukung Polisi Berantas Peredaran Narkoba

Baca Juga..!!  Bupati Tanggamus Kunjungi Lima Calon Lokasi Program iCare Di Kecamatan Naningan

Didi megaku dirinya siap jihad untuk memberantas obat-obatan yang beredar di Kabupaten Lebak, sebab ia tidak ingin generasi muda harus mati karena diracuni obat obatan keras golongan G.

“Demi meyelamatkan generasi muda,saya siap jihad memerangi obat obatan golongan G yang berada di wilayah kota dan perbatasan Kabupaten Lebak”ujar Didi.

Ia berharap kepada penegak hukum, BPOM, dan dinas kesehatan untuk bertindak keras memberantas penjual obat obatan keras yang berjenis golongan G. Agar tidak terjadi dampak kepada generasi muda di Kabupaten Lebak.

” Kembali maraknya penjual Obat obatan keras jenis golongan G ini
bisa merusak dan membunuh anak -anak muda dan generasi anak bangsa yang berada di Kabupaten Lebak”tandasnya.

Baca Juga..!!  Aktivis Anti Narkotika Minta Bawaslu Lakukan Tes Urin Narkotika

Didi juga berharap kepada masyarakat khususnya kepada para orang tua untuk selalu mengawasi anak anak agar tidak terjerumus  dan tidak membeli obat obatan golongan G. Karna itu akan berdampak kepada fsikologis anak dan dapat menyebabkan mental anak menjadi pemalas untuk belajar, akan melawan terhadap orang tua dan guru .

“Saya berharap kepada masyarakat Kabupaten Lebak bisa bersama sama untuk mengawasi anak anak kita dan mensosialisasikan peredaran gelap narkoba di Kabupaten Lebak”pungkasnya. (JMR /1K)

 

 

 

Berikan Komentar