Berita

YAYASAN BUDDHA TZUCHI KEMBALI BERIKAN BANTUAN KE PEMKOT BEKASI BERUPA 100.000 MASKER DAN 50.000 Kg BERAS

19
×

YAYASAN BUDDHA TZUCHI KEMBALI BERIKAN BANTUAN KE PEMKOT BEKASI BERUPA 100.000 MASKER DAN 50.000 Kg BERAS

Sebarkan artikel ini

swara45 I Bekasi – Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi didampingi Asisten Pemerintahan, Yudianto, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Taufik Rachman dan Kepala Badan BPBD Kota Bekasi, Agus Harfa ke Yayasan Buddha Tzuchi di Tanjung Priok untuk mengambil bantuan masker dan beras untuk para warta yang terpapar Covid 19 atau isolasi mandiri.

Untuk bantuan beras 50.000 Kg telah dikirimkan oleh pihak yayasan dan sampai di Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bwlekasi pada pagi ini yang menerima adalah Kepala BPBD Kota Bekasi. Untuk bantuan masker berjumlah 100.000 pcs yang diambil oleh Wali Kota langsung ke Yayasan Buddha Tzuchi.

Baca Juga..!!  Daftar Mudik Gratis 2024 Sekarang Juga! Pemerintah Kabupaten Tangerang Buka Pendaftaran

Peruntukan bantuan ini akan diserahkan kepada Dinas Kesehatan Kota Bekasi untuk para warga yang sedang isolasi mandiri di rumahnya masing masing, pelaporan dari Lurah dan Camat untuk para warga isolasi mandiri dan akan dibagikan melalui Satgas PAMOR RW di masing masing wilayah.

Wali Kota Bekasi ucapkan terima kasih kepada pihak yayasan Buddha Tzuchi yang telah memberikan bentuk rasa peduli untuk warga Kota Bekasi yang sedang terpapar Covid 19, tidak pada hanya tahun ini saja, Yayasan Buddha Tzuchi pada awal masuknya Covid 19 sudah memberikan donasi juga berupa alat rapid test, masker dan bantuan lainnya. Semoga tuhan memberikan balasan yang setimpal untuk yayasan Buddha Tzuchi ini.

Baca Juga..!!  GBAI Melaksanakan Ibadah Perayaan Natal jemaat Markus fatase kambufatem

Diketahui, peningkatan Covid 19 di Kota Bekasi sudah melonjak tinggi, Wali Kota Bekasi tidak henti-hentinya untuk mensosialisasikan penegakkan masker dan protokol kesehatan bagi warga. ( Hisar )

Berikan Komentar